Inspirasi Desain Interior Kamar Tidur Kekinian?




Inspirasi Desain Interior Kamar Tidur

JASA DESAIN INTERIOR SURABAYA



Kamar tidur adalah ruang di dalam rumah yang memiliki peran sangat penting karena merupakan tempat dimana Anda beristirahat melepas lelah setelah seharian beraktivitas. Untuk itu, ruangan ini harus didesain senyaman mungkin. Mungkin banyak yang bertanya bagaimana mengatur desain interior kamar tidur agar nyaman dan membuat betah Anda yang menempatinya. Nah, bagi Anda yang ingin mendesain ulang ruang tempat tidur Anda, berikut ini ada beberapa inspirasi desain interior untuk kamar tidur yang bisa Anda coba.

1.     Nyaman dengan Desain Minimalis Modern
Desain minimalis modern ini adalah desain interior kamar tidur yang saat ini banyak diminati. Konsepminimalisakan membantu Anda memanfaatkan furniture yang ada menjadi lebih multifungsi. Sedangkan kesan modern bisa didapatkan dari penggunaan warna-warna cerah sebagai aksen yang akan menghidupkan suasana di dalam kamar.  Meskipun terlihat sederhana namun kesan nyaman akan Anda dapatkan begitu memasuki kamar.

2.     Kamar Besih dan Menenangkan dengan Desain Skandinavia
Jika Anda tidak suka dengan desain interior kamar yang terlalu rame atau terlalu banyak warna, desain Skandinavia ini mungkin bisa menjadi pilihan Anda. Desain Skandinavia lebih banyak meggunakan warna dasar putih dalam dekorasinya. Warna putih ini akan membuat ruang kamar tidur Anda menjadi terlihat lebih bersih. Selain warna putih sebagai warna dasar yang digunakan, penggunaan dinding dari batu bata yang diekspos akan menambah kesan alami pada ruangan Anda sehingga membuat suasana di dalam kamar menjadi lebih nyaman. Kesan alami bisa semakin dipertegas dengan penggunaan furniture dari bahan kayu.

3.     Ciptakan Konsep Ruang Tidur Sendiri dari Barang Kesayangan atau Hobi
Alternatif lain yang bisa Anda manfaatkan untuk membuat desain interior kamar tidur Anda adalah dengan memanfaatkan barang favorit atau barang-barang yang berkaitan dengan hobi Anda sebagai bahan untuk mendekorasi ruang kamar tidur. Dengan menggunakan benda-benda ini kamar tidur Anda akan terasa lebih berkarakter seperti Anda. Selain itu, barang-barang yang identik dengan Anda ini juga bisa menunjukkan indetitas dari pemilik kamar tersebut. Desain kamar seperti ini saat ini juga mulai banyak digunakan sebagai pengganti desain-desain kamar yang sudah umum digunakan selama ini.

Kamar tidur sebagai ruang paling privasi di dalam rumah merupakan salah satu ruang favorit bagi para penghuni rumah tersebut. Sebagai tempat paling privasi dan tempat favorit, tak sedikit orang yang sengaja membuat atau mendesain kamar tidurnya senyaman mungkin. Sama seperti desain interior yang digunakan pada ruangan lainnya, desain interior kamar tidur juga menerapkan beberapa konsep tertentu sesuai keinginan pemilik kamar tersebut. Seperti beberapa desain interior untuk kamar tidur di atas yang mungkin salah satunya sesuai dengan keinginan Anda.